Diantara macam-macam isim
yaitu isim Muannats.
MENGENAL ISIM MUANNATS
Isim Muannats ( إِسْمُ الْمُؤَنَّث ) yaitu Kata Benda yg berarti perempuan, baik dari segi makna atau lafad.
Isim ini bisa dibuat dari Isim Mudzakkar dengan cara menambahkan Ta' Marbuthoh( ة ) di akkhir hurufnya.
Contohnya:
مُدَرِّسٌ + ة > مُدَرِّسَةٌ
Artinya: Guru (pr)
Artinya: Guru (pr)
مُهَنْدِسٌ + ة > مُهَنْدِسَةٌ
Artinya: Insinyur (pr)
Artinya: Insinyur (pr)
Dari segi makna, Isim Muannats ini dapat diketahui melalui penguasaan mufrodat atau kosa kata Arab.
Contohnya:
اَلطَّبِيْبَةُ فِى الْمُسْتَشْفَى
Artinya: Bu dokter itu di rumah sakit
سَلِيمَة تُصَلِّيْ الْعِشَاءَ
Artinya: Salimah sedang shalat Isya'
اَلْمُسْلِمَة تَتَوَضَّأُ مَعَ إِبْنِهَا
Artinya: Orang Islam (pr) itu sedang berwudhu' bersama anak (lk)nya.
Adapun dari segi lafad, isim ini dapat diketahui dari adanya tanda muannats yakni huruf Ta' Marbuthoh ( ة ).
Contohnya:
اَلْجَبْهَةُ عَلَى الْأَنفِ
Artinya: Dahi ada di atas hidung
اَلنَّافِذَةُ مَقْفُوْلَةٌ
Artinya: Jendela itu ditutup
اَلسَّاحَةٌ وَاسِعَةٌ
Artinya: Halaman itu luas
============
Keterangan:
* Kata اَلسَّاحَةٌ , اَلنَّافِذَةُ , اَلْجَبْهَةُ termasuk kategori muannats karena memiliki kategori muannats sebagaimana definisi di atas, dan termasuk Isim Mufrod karena punya arti satu.
* Kata اَلْأُمُّ termasuk Isim Mufrod walaupun tidak diakhiri huruf Ta' Marbuthoh. Karena dari segi makna berarti: Ibu yg notabene adalah perempuan. Alasannya yaitu karna makna lebih kuat dari simbol kata (tulisan) nya.
* Kata اَلْأُمُّ termasuk Isim Mufrod walaupun tidak diakhiri huruf Ta' Marbuthoh. Karena dari segi makna berarti: Ibu yg notabene adalah perempuan. Alasannya yaitu karna makna lebih kuat dari simbol kata (tulisan) nya.
No comments:
Post a Comment