Solusi belajar Bahasa Arab yang mudah dan simpel

Monday, March 11, 2019

MENGENAL ZHOROF ZAMAN DAN ZHOROF MAKAN

Menu > Daftar Isi > BAS 1 > Isim > Zhorof Zaman & Zhorof Makan
+ Contoh kalimat bahasa Arab dari Bahasa Arab Simplel

zhorof zaman dan makan bahasa arab

MENGENAL ZHOROF

Zhorof ( ظَرْفٌ ) adalah Isim yg menjelaskan tentang keadaan suatu perbuatan, kapan atau dimana terjadinya.

Dalam kaidah bahasa Arab atau Nahwu, Zhorof dibagi menjadi dua macam yaitu Zhorof Zaman ( ظَرْف زَمَان ) dan Zhorof Makan ( ظَرْف مَكَان ).

Zhorof Zaman adalah isim yg menjelaskan tentang kapan waktu terjadinya suatu perbuatan, seperti:

صَبَاحًا 
pagi

لَيْلًا 
malam

غَدًا 
besok

أَمْسًا 
kemarin

قَبْلَ 
sebelum

بَعْدَ 
sesudah

Zhorof Makan adalah isim yg menjelaskan tentang dimana tempat terjadinya suatu perbuatan, seperti:

أَمَامَ 
di depan

وَرَاءَ 
di belakang

جَانِبَ 
di samping

حَوْلَ 
di sekitar

فَوْقَ 
di atas

تَحْتَ 
di bawah

مَعَ 
beserta

Zhorof selalu Nashob, kecuali ada pada kedudukan tertentu di dalam kalimat. Zhorof, terutama zhorof makan, sering kali menjadi Mudhof. Isim yang berada setelah Zhorof Menjadi Mudhof Ilaih dan Majrur dengan Kasroh sebagai harkat utamanya.

Contoh di dalam kalimat:

اِسْتَحْمَمْتُ صَبَاحًا
Artinya: Aku mandi di waktu pagi

نِمْتُ لَيْلًا
Artinya: Aku tidur di waktu malam

سَأَذْهَبُ غَدًا
Artinya: Aku akan pergi besok

رَجَعْتُ مِنَ الْمَتْحَفِ أَمْسًا
Artinya: Aku pulang dari museum kemarin

ذَهَبَتْ أُمِّيْ اِلَى الدُّكَّانِ لَيْلَةَ الْأَحَدِ
Artinya: Ibuku pergi ke toko pada malam Ahad

أَكَلْتُ قَبْلَ الْدَّرْسِ
Artinya: Aku makan sebelum pelajaran

أَشْرَبُ بَعْدَ الْأَكْلِ
Artinya: Aku minum sesudah makan

أَلسَّائِقُ يَجْلِسُ أَمَامَ السَّيَّارَةِ
Artinya: Sopir duduk di depan mobil

اَلْأَبُ يَقُوْمُ جَانِبَ الْبَابِ
Artinya: Ayah berdiri di samping pintu

اَلْوَلَدُ يَلْعَبُ تَحْتَ الشَّجَرَةِ
Artinya: Anak itu bermain di bawah pohon.

قَامَ النَّبِيُّ أَمَامَ الْكَافِرِيْنَ
Artinya: Nabi berdiri di depan orang-orang kafir.

Lihat Juga:


=========

Keterangan:

* Kata أَمَامَ adalah Zhorof sekaligus Mudhof. Harkat utama Zhorof adalah Fathah
* Isim yg berada setelah Zhorof adalah Majrur sebagai Mudhof ilaih dan diberi harkat Kasroh sebagai tanda utamanya, diketik warna ungu.
* Kata الْكَافِرِيْنَ Kedudukannya adalah sebagai Mudhof ilaih karena berada setelah Zhorof. Oleh karena itu ia Majrur. Harkatnya bukan Kasroh tapi dengan tanda Ya' & Nun ( ين ) karena statusnya adalah Isim Jamak Mudzakkar Salim.
* Penulisan istilah mengikuti bacaan. Spt: Zharaf ditulis: Zhorof, Mudhaf ditulis:  Mudhof, dsb. agar mudah disesuaikan dgn istilah Nahwu-Sharafnya.
+ Judul lainnya bisa dilihat di Menu > Daftar Isi > Label > Judul relevan. Selamat belajar.

1 comment:

  1. I thank you very much.it's very usefull for us.

    ReplyDelete