Inilah ulasan singkat tentang Maf'ul Bih dari situs Bahasa Arab Simple. Cakupannya meliputi definisi, maksud, komparasi dən contoh simpel yg mudah dipahami.
MENGENAL MAF'UL BIH
Maf'ul Bih ( مَفْعُوْلٌ بِهِ ) adalah Isim atau kata benda atau sejumlah kata yg menjadi Objek dari Kata Kerja Transitif yg mana dalam kaedah bahasa Arab disebut Muta'addi ( مُتَعَدِّي ).
Kata Kerja Transitif atau Muta'addi adalah kata kerja yg memerlukan Objek atau Maf'ul Bih. Lawannya ialah Kata Kerja Intransitif atau Lazim ( لَازِم ) yaitu Kata Kerja yg tidak memerlukan Objek atau Maf'ul Bih.
Contohnya:
أَكَلَ - يَأْكُلُ
makan
ضَرَبَ - يَضْرِبُ
memukul
فَتَحَ - يَفْتُحُ
membuka
قَرَأَ - يَقْرَأُ
membaca
صَنَعَ - يَصْنَعُ
membuat
---------------------------------
جَاءَ - يَجِيْءُ
datang
نَامَ -يَنَامُ
tidur
سَافَرَ - يُسَافِرُ
bepergian
اِسْتَحَمَّ - يَسْتَحِمُّ
mandi
تَبَسَّمَ - يَتَبَسَّمُ
tersenyum
Contoh 5 fi'il dari atas adalah Muta'addi karena memerlukan Objek atau Maf'ul Bih. Apabila tidak diberi Objek maka orang masih bertanya: "makan apa?", "memukul apa?", "membuka apa?", dst.
Contoh 5 fi'il dari bawah adalah Lazim karena tidak memerlukan Objek atau Maf'ul Bih. Apabila tidak diberi Objek maka orang tidak bertanya: "datang apa?", "tidur apa?", "bepergian apa?", dst.
Isim yg menjadi Maf'ul Bih adalah Nashob (baca:nashab) dengan Fathah sebagai tanda/harkat utamanya.
Contohnya:
أَكَلَتْ فَاطِمَةُ تُفَّاحَةً
Artinya: Fatimah makan apel
ضَرَبَ فَارُوقْ الْكَلْبَ
Artinya: Faruq memukul anjing
فَتَحْنَا الْبَابَ
Artinya: Kami membuka pintu
زَكِيَّةْ تَقْرَأُ الْقْامُوْسَ
Artinya: Zakiyya membaca Kamus
نَحْنُ نَقْرَأُ الْقُرْآنَ
Artinya: Kami membaca Al Qur'an
أَبِي يَصْنَعُ الْبِرْكَةَ
Artinya: Ayahku membuat kolam
أُمِّي تَصْنَعُ الْمَشْرُوْبَاتِ
Artinya: Ibuku membuat minuman
===========
Keterangan:
* Contoh kalimat paling bawah adalah contoh Maf'ul Bih yg Nashob dengan harkat Kasroh karena tergolong Jamak Muannats Salim. Uraian lebih lengkap mengenai isim yg nashob bisa dilihat DISINI.
* Lihat juga ya video tentang Maf'ul Bih DISINI.
الحمد لله
ReplyDelete